KEPALA DINAS DIKPORA KOTA BIMA MEMBUKA KEGIATAN FESTIVAL RAMADHAN SEKOLAH PUNCAK
Kepala Dinas Dikpora Membuka kegiatan Festival Ramadhan sekolah puncak.
Senin, 03 April 2023, SMPN 12 Kota Bima, Melaksanakan kegiatan Festival ramadhan sekolah puncak, hadir pada kegiatan ini, Kepala Dinas Dikpora, kabid dikdas, Lurah lelamase, babinkamtibmas, Pengawas pembina, Kepala sekolah zonasi SMPN 12, bapak Ibu guru, serta peserta lomba kegiatan Festival ramadhan.
Kepala SMPN 12 kota Bima, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan menebar rahmah, menggapai magfiroh, untuk generasi yang berkepribadian unggul, cerdas dan berakhlaq.
Kepala Dinas Dikpora, mengapresiasi kegiatan ini dan berkomitmen menyelenggarakan kegiatan ini, kegiatan ini yang pertama. Tujuan nya sesuai tema kegiatan bagaimana generasi kita ini bisa berkepribadian unggul dan berakhlaq. Ini semua untuk mewujudkan generasi unggul masa depan. Untuk mewujudkan ini tidak dapat di serahkan semua pada bapak ibu guru, tetapi didukung oleh orang tua dan masyarakat, momen ini bertepatan dengan Ramadhan. Kita semua harus memperbanyak ibadah, seperti membaca Al-Quran. Nilai nilai ini kita mulai menanam kan pada peserta didik kita, ini semua menjawab tantangan perkembangan teknologi, yang mempunyai pengaruh positif dan negatif. Sehingga nanti nya generasi yang kita hasilkan generasi kebanggaan kedepannya.
SMPN 12 Kota Bima merupakan salah satu sekolah terbaik di kota Bima, ini berkat kepedulian bapak ibu semua, banyak prestasi yang di raih skala nasional baik peserta didik dan PTK nya. Oleh karena itu anak anak tidak perlu lg turun lg di kota, cukup di titip di SMP 12 Kota, untuk mewujudkan generasi yang beriman dan berakhlaq.
Tahun depan Dinas Dikpora akan mengadakan pesantren ramadhan bagi seluruh peserta didik mulai dari TK, SD, SMP. Dan berkolaborasi dengan jenjang Dikmen. Ungkap Kadis.