GEBYAR PAUD TINGKAT PROVINSI NTB BERLANGSUNG MERIAH
Setelah fakum selama lebih kurang 2 tahun, Gebyar PAUD Tingkat Provinsi NTB akhirnya digelar pada Jum'at (09/12)
Gebyar PAUD yang mengusung tema Pengembangan Anak Usia Dini Holistik Integratif ini adalah bagian dari kolaborasi antara Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi. NTB dan Pokja Bunda PAUD Prov. NTB.
Gebyar PAUD ini diikuti oleh peserta dari sepuluh Kab/Kota yang ada di NTB. Kegiatan selain menampilkan atraksi-atraksi keren dari anak-anak PAUD se-NTB, juga ada pemberian penghargaan bagi 3 satuan PAUD terbaik yang melaksanakan layanan Holistik Integratif bagi 10 Kab/Kota tersebut.
Kota Bima diantaranya TK Negeri 08 Penatoi, TK Negeri 29 Kumbe dan TK Nurul Huda NW. Selain itu, Kota Bima membawa serta anak-anak PAUD yang menjuarai Gebyar PAUD Tingkat Kota Bima tahun 2022 diantaranya Juara 1 Lomba Menyanyi Solo ananda Asifatul Qolby peserta didik dari TK Hamzan Wadi Rite dan Juara Lomba Fashion Show ananda Anggita Dwi Putri dari TK Kusuma Bangsa Paruga.
Hadir pula di kegiatan, Bunda PAUD Kota Bima yang diwakili oleh sekretaris Pokja Bunda PAUD Kota Bima ibu Hj. dewi Triyani, S.Sos., M.Si., Kadis Dikbud Prov. NTB bapak Dr. H. Aidy Furqan, M. Pd, Kepala BGP NTB bapak Drs. Suka, M. Pd dan tentu saja Bunda PAUD Prov. NTB Bunda Hj. Niken Saptarini Widyawati Zulkieflimansyah, SE, M.Sc, dari Dinas Dikbud Kota Bima hadir Kabid Pembinaan PAUD dan PNF bapak Zainuddin, S.Pd, Kasi PTK PAUD dan PNF Bapak Saprijal, SE dan Hj. Nurhaidah, SE JF, Kurikulum dan Peserta Didik PAUD.
Dalam sambutannya Bunda Niken biasa beliau disapa menyampaikan bahwa PAUD Holistik Integratif atau PAUD HI sudah masuk dalam RPTJM Prov NTB. Terdapat Program layanan dalam PAUD Holistik Integratif terdiri dari 5 jenis layanan, yakni: (1) layanan pendidikan; (2) layanan pengasuhan, (3) layanan keamanan; (4) layanan kesehatan; serta (5) layanan gizi.
Ada 1326 PAUD yang sudah HI di NTB. Di tahun 2024 setiap Kab/Kota di NTB diharapkan sudah memiliki PAUD HI minimal sebesar 70%, oleh karenanya Bunda Niken berharap ada sinergitas para stakeholders dalam mendukung PAUD HI ini.
Kita ketahui bersama masa PAUD adalah masa paling baik untuk menanamkan nilai positif kepada anak. Apresiasi kepada satuan pendidikan dan pihak yang terintegrasi dengan PAUD HI, harapannya selain HI tapi menjadi tempat dimana nilai positif dan program serta praktik baik kita sematkan ke dalam PAUD. (y)