RAPAT RUTIN KELOMPOK KERJA KEPALA SEKOLAH (KKKS) KECAMATAN ASAKOTA KOTA BIMA TAHUN 2022
Kegiatan Kelompok Kerja Kepala Sekolah Se Kecamatan Asakota Kota Bima yang berlangsung di Taman Panda Bima, Rabu 23 November Tahun 2022
Kegiatan Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) yang berlangsung di Taman Panda Bima merupakan kegiatan rutin setiap bulan dengan bahasan permasalahan sekolah dan cara penyelesaianya, selain itu juga di lakukan pembahasan mengenai Pendidik dan Tenaga Kependidikan Lingkup Sekolah yang ada di Kota Bima, Sasaran kegiatan K3S ini adalah semua Kepala Sekolah Dasar Negeri/Swasata, MIN/MIS di Wilayah Kota Bima.
Bapak Taufikrahman selaku Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bima bersama Kepala Bidang Dikdas Bapak Muhammad Humaidin, M.Pd di dampingi oleh Korwas dan guru pembina se Kecamatan Asakota menghadiri Kegiatan Rapat Rutin Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Kecamatan Asakota. Lokasi kegiatan bertempat di Taman Panda Bima. Kegiatan ini pun di hadiri oleh seluruh Kepala Sekolah Se Kecamatan Asakota.
Acara Rapat Rutin Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Kecamatan Asakota di buka secara resmi oleh Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bima dan dalam sambutannnya beliau memberikan selamat kepada sekolah maupun siswa siswi dan sekolah yang sudah banyak menoreh prestasi yang membanggakan dan beliau berharap agar Prestasi-prestasi yang di raih bisa di pertahankan dan lebih di tingkatkan lagi begitupun dengan inovasi pembelajaran dan Mutu Sekolah, Pendidik dan Tenaga Kependidikan serta siswa dan siswi harus terus di kembangkan lagi dan sekolah harus menjaga dan menjalin komunikasi yang baik antara sekolah dan Dinas agar kerja sama dalam peningkatan satuan pendidikan di Kota Bima lebih terarah, lebih terjamin dan bermutu ucapnya.
Harapan yang sama di sampaikan oleh Kepala Bidang Dikdas Bapak Muhammad Humaidin, M.Pd dalam penyampaiaan materinya. Rabu, 23 November 2022
Tujuan Kegiatan Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) adalah untuk meningkatkan kemampuan, pengetahuan, keterampilan dan pengalaman para kepala sekolah dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya sebagai pemimpin pendidikan terutama sekali dalam masalah manajemen sekolah dan manajemen proses belajar mengajar, selain itu juga peran K3S adalah untuk menyamakan persepsi dan menjalin silaturahim antar Sekolah dan Dinas ucapnya. (yn)