Mas'ad S.Pd. Guru Penggerak Lolos seleksi Program School leadership Workshop ( SLW)
Mas'ad, S.Pd adalah Guru Penggerak yang Berasal dari SMP Muhammadiyah kota Bima berhasil Lolos Program Pre School Leadership Workshop (SLW), Pada kesempatan ini mengikuti Kegiatan Pre School Leadership Workshop (SLW) secara langsung, yang dimulai tanggal 30 Agustus s.d. 2 September 2022 di Park Regis Arion Kemang Jakarta Selatan. Kegiatan yang berjalan selama 4 hari dibuka secara resmi oleh Dirjen KSPSTK bapak Supraptono. Dalam sambutannya dirjen menyampaikan bahwa Peserta SLW merupakan pionir yang akan menjadikan pendidikan di daerahnya menjadi lebih baik dengan terus melakukan kolaborasi dengan berbagai pihak, menjalin komunikasi asertif, memaksimalkan fungsi aset yang dimiliki sehingga dapat terwujud ruang-ruang belajar yang nyaman dan menyenangkan bagi murid.
Selama 4 hari peserta dibekali dengan berbagai pengetahuan tentang kepemimpinan, mulai dari mengelola diri sendiri, orang lain di sekitar juga kepemimpinan sekolah secara luas.
Pre SLW merupakan pembekalan awal dari rangkaian kegiatan inti yang akan berlangsung secara daring mulai tanggal 12 s.d. 23 September secara daring dimulai jam 08.00 - 16.30 selama 2 pekan ke depan peserta SLW Run 6 sebanyak 27 orang akan mendapatkan materi terkait kepemimpinan dari National Institue Education (NIE) Singapura.
Di akhir kegiatan, peserta SLW mengikrarkan komitmen yang disepakati bersama dan akan menjadi rambu selama kegiatan SLW berlangsung. Ungkap Mas'ad dalam melaporkan hasil kegiatanya di Dinas Pendidikan dan kebudayaan Kota Bima. (MH).