SEKDIS MELAKUKAN PENDAMPINGAN REFLEKSI AKHIR TAHUN BERSAMA KEPALA BPMP NTB DI SATUAN PENDIDIKAN

KOTA BIMA. SELASA, 10 DESEMBER 2024

Sekretaris Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kota Bima Bapak Muhammad Humaidin, M.Pd., mendampingi Kepala Balai Penjamin Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Nusa Tenggara Barat yang melakukan kunjungan ke SMPN 2 Kota Bima, SMPN 9 Kota Bima dan SDN 5 Kota Bima. pendampingan ini dilakukan Pada Senin, 9 Desember 2024.

Dalam laporannya Pak Sekdis menyampaikan Kepala Balai Penjaminan Mutu Pendidikan Provinsi Nusa Tenggara Barat (BPMP NTB), Bapak Katman, S.Pd, M.A, melakukan kunjungan istimewa ke Sekolah dalam rangka kegiatan Refleksi Akhir Tahun pada satuan pendidikan di Kota Bima dan untuk melakukan evaluasi kualitas pendidikan di Kota Bima sejauh mana perkembangan Dunia Pendidikan di Kota Bima dalam penerapan kurikulum dan pengelolaan dana bantuan sekolah.

Harapan pak sekdis dengan adanya refleksi akhir tahun pada satuan Pendidikan oleh Kepala BPMP Prov. NTB ini bisa membawa dampak positif bagi kemajuan Satuan Pendidikan di Kota Bima.

(TEAM WEB)