SELAMAT DAN SUKSES ATAS PENCAPAIAN DARI TEAM WEBSITE DIKPORA KOTA BIMA BERADA DI URUTAN PERTAMA DAN DI SUSUL SD DAN SMP YANG MASUK KE DALAM 5 BESAR

KOTA BIMA. JUMAT, 01 NOVEMBER 2024

Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kota Bima sebagai motivator dalam pengelolaan Data Website di Kota Bima pada hari ini Jumat, 01 November 2024 ingin mengumumkan berita gembira dimana posisi pegelola Website Berita Pertanggal 1 s.d 31 Oktober 2024 Dinas Dikpora Kota Bima berada pada posisi teratas di susul Dinas Kominfotik dan OPD lain dibawahnya. dengan berita yang terupload pada Bulan Oktober sebanyak 67 berita yang di muat oleh team Website Dinas Dikpora Kota Bima dengan di ambil dari kegiatan masing-masing bidang dan Sub Bagian yang ada di Dinas Dikpora Kota Bima.

Dalam hal ini Plh. Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kota Bima Bapak Drs. M. Saleh memberikan penghargaan kepada Dinas Dikpora dan SD dan SMP yang masuk dalam posisi lima besar teratas pada pencapaian di bulan Oktober 2024. harapan beliau semoga berita yang di sajikan bisa bermanfaat dan menginspirasi banyak orang dan yang lebih penting website Dinas tidak sepi pengunjung ucapnya. 

Beliau memberikan ucapan terima kasih kepada Team Koordinator website Bapak Muhammad Humaidin, M.Pd yang juga merupakan Sekretaris Dinas Dikpora Kota Bima. atas kerja keras dan monitor beliau secara intens akhirnya Dikpora bisa berada pada posisi teratas ucapnya.

Beberapa nama - nama sekolah yang masuk dalam nominasi 5 besar tertinggi dalam mengupluad berita di website. per tanggal 1 s.d 31 Oktober 2024 pada laman https://www.bimakota.go.id/statistikweb/index.php/statistik_sekolah  

SD yaitu:

1. SDN 55 Dara Kota Bima

2. SDN 16 Salama Kota Bima

3. SDN 14 Sadia Kota Bima

4. SDN 21 Tolomundu Kota Bima

5. SDN 13 Kolo Kota Bima

SMP Yaitu:

1. SMPN 11 Kota Bima

2. SMPN 5 Kota Bima

3. SMPN 13 Kota Bima

4. SMPN 4 Kota Bima

5. SMPN 1 Kota Bima

Sekdis mengharapkan semoga team website bisa menyuguhkan berita-berita terhangat dan bermanfaat untuk para pengunjung dan beliau berharap kualitas dan kuantitas dari berita sendiri harus diperhatikan oleh operator website tiap-tiap sekolah agar informasi yang di suguhkan di website sekolah atau di media sosial lainnya bisa di pahami dan dimengerti oleh para pengunjung.

 

(TEAM WEB)