KADIS DIKPORA TERIMA TIM PENDAMPINGAN DAERAH CHAMPIONS KEMENDIKBUDRISTEK
Dikpora Kota Bima - Hari ini Rabu, 24 Oktober 2024 Dinas Dikpora Kota Bima kedatangan Tim Pendampingan Daerah Champhions Direktorat jenderal PAUD, Dikdasmen Kemendikbudristek.
Tim diterima langsung oleh Plh. Kadis Dikpora Kota Bima Drs. M. Saleh.
Fitri Izzatunisa sebagai Tim Pendamping Daerah Champions didampingi oleh perwakilan BPMP Provinsi NTB Doni Ramadhoni menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah kelanjutan dari asesmen awal terkait transformasi digital untuk pembelajaran yang diinisiasi oleh PDM-03B, Direktorat Pendidikan Anak Usia Dini, Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi. Oleh karenanya akan dilakukan kegiatan Pendampingan Daerah Champions untuk tahun 2024 pada 20 sasaran Satuan Pendidikan baik jenjang PAUD, SD maupun SMP dengan menghadirkan Pengawas, Kepala Sekolah atau Guru sebagai PemanTIK dan akan menerima bantuan chromebook dari Kemendikbudristek.
Kegiatan dilaksanakan selama 7 (tujuh) hari kedepan di SDN 24 Rabangodu Utara. (yoel)