PJ. WALI KOTA BIMA MEMBUKA FKM DI TK YAA BUNAYYA DAN SD LUQMAN AL-HAKIM KOTA BIMA
KOTA BIMA. SABTU, 8 JUNI 2024
Kegiatan Festival Implementasi Kurikulum Merdeka di TK Yaa Bunayya dan SD Luqman Al Hakim Kota Bima di buka oleh Pj. Wali Kota Bima Ir. H. Mohammad Rum, MT., di dampingi Kadis Dikpora di wakili Kabid Dikdas Dikopora Kota Bima Bapak Muhammad Humaidin, M.Pd., bersama Kabid Paud dan PNF Bapak Zainudin, S,Pd., menghadiri perhelatan Festival Kurikulum Merdeka Sekolah Integral Hidayatullah Kota Bima KB-TK Yaa Bunayya dan SD Luqman Al Hakim Kota Bima dengan Tema "Bergerak Bersama Menumbuhkan Generasi Berintegrasi dan Bertauhid". kegiatan ini di hadiri oleh unsur dewan pendidikan, korwas, penilik, kepala sekolah, guru dan orang tua murid.
Puncak Festival Merdeka Sekolah Integral Hidayatullah Kota Bima KB-TK Yaa Bunayya dan SD Luqman Al Hakim Kota Bima berlangsung megah dan meriah. (Sabtu, 8/6/2024)
Pj. Wali Kota Bima dalam sambutannya memberikan penghargaan kepada sekolah yang berhasil melaksanakan kegiatan Festival Implementasi Kurikulum Merdeka baik itu jenjang TK/PAUD, SD dan SMP Se Kota Bima. Pak Rum juga memberikan Apresiasi kepada Dinas Dikpora Kota Bima atas dedikasinya mendampingi sekolah sampai dengan pergelaran Festival dari tiap-tiap sekolah yang ada di Kota Bima.
Progres yang luar biasa di rasakan oleh kita semua untuk Sekolah Integral Hidayatullah Kota Bima KB-TK Yaa Bunayya dan SD Luqman Al Hakim Kota Bima karena banyak mengalami transformasi di bidang pendidikan selain Banyak prestasi yang diraih dan siswa yang mencintai Sunnah dan memegang teguh kitab sucinya patut di apresiasi ucapnya beliau menambahkan guru-gurunya sekarang sudah merata untuk pemetaan mutu. pak Rum menambahkan agar mutu pendidikan di Kota Bima bisa terus di tingkatkan baik dari peserta, guru(PTK) maupun sekolahnya.
Dalam kesempatan yang sama Kepala Sekolah Integral Hidayatullah Kota Bima KB-TK Yaa Bunayya dan SD Luqman Al Hakim Kota Bima meminta kepada PJ. Wali Kota Bima untuk memberikan sertifikat penghargaan kepada peserta yang berprestasu dan dilanjutkan dengan foto bersama. (Team Web)