Puncak Festival IKM SDN 25 Santi Berlangsung Meriah
KOTA BIMA. JUMAT, 7 JUNI 2024
Kegiatan Festival Implementasi Kurikulum Merdeka di SDN 25 Santi di hadiri oleh Kasi PTK Dikdas Dikpora Kota Bima Bapak Saprijal, SE., dan Kasi Sarpras Dikdas Saiful Akbar, ST.MM., di Puncak Festival Merdeka SDN 25 Santi berlangsung meriah.
Dalam Laporannya Rijal menyampaikan Kegiatan dilaksanakan pada hari Kamis, 6 Juni 2024 di gelar di halaman SDN 25 Santi Kota Bima. Dalam sambutannya Kepala SDN 25 Santi Kota Bima menyampaikan bahwa SDN 25 Santi Kota Bima telah banyak mengalami perkembangan. Banyak prestasi siswa dan guru yang telah di raih. Jumlah siswa banyak mengalami peningkatan.
Dalam kesempatan yang sama Kepala SDN 25 Santi melaporkan akibat dari banyaknya peserta yang mendaftar sekarang mengalami kekurangan ruang kelas dan mengharapkan Dinas Dikpora dapat mengusulkan pembangunan ruang kelas baru.
Mewakili Kepala Dinas Dikpora Kota Bima, pak rijal menyampaikan bahwa Kota Bima sekarang mengalami transformasi di bidang pendidikan. Banyak prestasi yang diraih selama setahun terakhir. Guru guru sekarang sudah merata untuk pemetaan mutu. Sekolah pun demikian sekolah yang bagus tidak hanya di tengah Kota tetapi sudah merata sampai di pinggir dan di puncak gunung. Apresiasi setinggi tingginya kepada SDN 25 Santi Kota Bima yg telah melaksanakan festival kurikulum merdeka dan kita berikan penghargaan.
Semarak Festival Kurikum Merdeka Masih berlangsung meriah di Kota Bima (Team Web)