Di Launching Aplikasi SRIKANDI, Dikpora Hadir Sebagai Pilot Project Bersama Sepuluh Dinas Lainnya di Kota Bima
KOTA BIMA. SELASA, 4 JUNI 2024
Akhirnya Launching dan Bimbingan Teknis Penerapan Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintergrasi (SRIKANDI) Tahun 2024 resmi di buka oleh Asisten 1 mewakili Pj. Wali Kota Bima Bapak Drs. H. Alwi Yasin, M.AP., didampingi Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Bima Bapak Ach. Fathoni, dan Arsiparis Ahli Muda DPAD Kota Bima Bapak Asy Abi Hoessein, SE., Selasa, 4 Juni 2024 bertempat di Hotel Marina Inn Bima, Jl. Raya Pantai Lawata, Bima Nusa Tenggara Barat. kegiatan dilaksanakan selama dua hari kerja.
Dalam sambutannya Pak Alwi menyampaikan support dan rasa bangga akan adanya Launching SRIKANDI untuk Daerah Kota Bima, Penerapan Aplikasi SRIKANDI dalam mendukung terselenggaranya sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik Lingkup Pemerintah Kota Bima Tahun 2024 di harapkan bisa menjadi sistem yang bisa di aplikasikan oleh seluruh Organisasi Pemerintah Daerah yang ada di Kota Bima, adanya aplikasi SRIKANDI tiap-tiap OPD bisa meningkatkan mutu pelayanan kita sebagai abdi negara bisa lebih baik. yang terpenting kata Alwi penerapan SRIKANDI ini nantinya bisa membuahkan hasil untuk perkembangan Kota Bima ke arah yang lebih baik (4/6/2024).
Dalam laporan kepanitiaannya Ach. Fathoni menyampaikan Kegiatan yang di gelar oleh Sekretaris Daerah Pemerintah Daerah Kota Bima melalui Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Bima ini menghadirkan semua Kepala Perangkat Daerah Lingkup Kota Bima bersama kedua Admin SRIKANDI tiap-tiap instansi, dan untuk Dinas DIkpora Kota Bima sendiri mengutus dua orang admin atas nama Nur Imarah, SE(Ahli Pertama Arsiparis) dengan Sri Yani, S.Pd(Ahli Pertama Arsiparis), beliau menambahkan kegiatan ini adalah tindak lanjut dari Peraturan Presiden Nomor : 95 Tahun 2018 tentang Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE), dan guna percepatan implementasi Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi (SRIKANDI) sebagaimana diamanatkan dalam Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi nomor: 679 Tahun 2020 tentang Aplikasi Umum Bidang Kearsipan Dinamis. fathoni melanjutkan kegiatan dilaksanakan selama 2 hari terhitung mulai tanggal 4 s.d 5 Juni 2024 bertempat di Hotel Marina Inn. tujuan dari kegiatan ini adalah "Srikandi bertujuan menciptakan kelancaran dalam persyaratan dan kearsipan secara elektronik yang efektif dalam penyelenggaraan pemerintahan. Aplikasi ini dapat memenuhi kebutuhan pembuatan surat menyurat dan arsip elektronik secara online secara integrasi serta terekam pada pusat data nasional," ucapnya.
Kegiatan berjalan dengan khidmat dan Launching SRIKANDI Kota Bima ini mendapat sambutan baik dari Direktur Daerah Kearsipan I ANRI Bapak Rudi Anton, MH yang hari ini memberikan ucapan selamat kepada peserta lewat zoom karena gak bisa hadir ada sesuatu dan lain hal.
Adapun Narasumber kegiatan Launching SRIKANDI ini adalah:
1. Arsiparis Ahli Madya Ibu Dwinda Meigita NG, ST.,M.AP., dan
2. Arsiparis Ahli Pertama Ibu Ery Lukita Dewi, S.Hum
Alhamdulillah Dikpora masuk ke dalam 10 besar OPD sebagai Pilot Project Aplikasi SRIKANDI Kota Bima????
Dalam pelaksanaanya Peserta mendapatkan materi SRIKANDI dan fasilitas makan siang dan coffe break. (Team Web)