KICK OFF MEETING PENYUSUNAN RENCANA PEMBANGUNAN JANGKA PANJANG DAERAH (RPJPD) KOTA BIMA 2025-2045
KOTA BIMA. SELASA, 5 DESEMBER 2023
Mewakili Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kota Bima Drs. H. Supratman, M.AP., Pejabat fungsional perencana Sri Astuti Handayani, SE.MM. menghadiri kegiatan yang di gelar Pemerintah Kota Bima dengan Agenda Kick Off Meeting Penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kota Bima 2025 - 2045.
Kegiatan yang di laksanakan di Aula Pemerintah Kota Bima ini di buka secara resmi oleh PJ. Wali Kota Bima Ir. H. Mohammad Rum, MT
Pejabat Fungsional Perencana dalam laporannya kegiatan Kick Off Meeting Penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kota Bima 2025-2045. menekankan pada seluruh perencanaan diarahkan dengan merujuk pada indikator kinerja pada Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kota Bima secara terukur dan kuantitatif. begitupun dalam sambutannya Ir. H. Mohammad Rum, MT meminta agar seluruh perencanaan diarahkan dengan merujuk pada indikator kinerja Dinas masing-masing OPD Se Kota Bima secara terukur dan kuantitatif.